Prodi Manajemen FEB UNJA Menjadi Host Pleno dan Seminar Nasional APSMBI 2019: Kegiatan Dibuka oleh Warek IV
by FEB UNJA
Aliansi Program Studi Manejemen dan Bisnis Indonesia (APSMBI) melaksanakan Sidang Pleno, Seminar Nasional, dan Call for Papers tahun 2019 dimana Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi bertindak sebagai tuan rumah. Kegiatan dilaksanakan dari tanggal 14 dan 15 November 2019 di Hotel Odua Weston, Kota Jambi dan dibuka oleh Wakil Rektor IV Universitas Jambi Prof. Dr. Zulkifli Alamsyah yang mewakili Rektor UNJA Prof. H. Johni Najwan, SH, MH, Ph.D. Baik Warek IV, Dekan FEB Drs. H. Amril, ME, Ketua APSMBI Dr. Ulil Hartono dari UNESA, Sekretaris LP3M UNJA Wiwaha Anas Sumadja, Ph.D, dan Ketua Prodi Manajemen FEB UNJA dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta dan menekankan pentingnya APSMBI terutama dalam peningkatan kualitas tridharma para anggota melalui kerjasama yang saling menguntungkan.
Peserta Pleno adalah Ketua dan/atau Sekretaris Program Studi Manajemen dari PTN di seluruh Indonesia yang menjadi anggota APSMBI. Saat ini APSMBI memiliki 57 anggota yaitu:
- Universitas Jambi (host)
- Universitas Malikussaleh Lhokseumawe
- Universitas Borneo Tarakan
- Universitas Bangka Belitung
- Universitas Hassanudin Makassar
- Universitas Sriwijaya Palembang
- Universitas Sumatera Utara
- Universitas Tadulako Palu
- Universitas Tanjungpura Pontianak
- Universitas Gajah Mada Yogyakarta
- Universitas Mataram
- Universitas Haluoleo Kendari
- Universitas Cendrawasih Jayapura
- Universitas Jember
- UPN Veteran Jawa Timur
- UPN Veteran Yogyakarta
- Universitas Negeri Padang
- SBM ITB
- Universitas Syiah Kuala Banda Aceh
- Universitas Maritim Raja Ali Haji Tanjung Pinang
- Universitas Sam Ratulangi Manado
- Universitas Andalas Padang
- Universitas Padjadjaran Bandung
- Universitas Singaperbangsa Karawang
- Universitas Negeri Surabaya
- Universitas Siliwangi Tasikmalaya
- Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin
- Universitas Diponegoro Semarang
- Universitas Riau
- Universitas Musamus Merauke
- UIN Sunan Ampel Surabaya
- Universitas Udayana Bali
- Universitas Trunojoyo Madura
- Universitas Pendidikan Ganesha Bali
- UPI Bandung
- Universitas Sultan Agung Tirtayasa Serang
- UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- UIN Alauddin Makassar
- Universitas Bengkulu
- Universitas Negeri Semarang
- Universitas Khairun Ternate
- Universitas Mulawarman Samarinda
- Universitas Negeri Yogyakarta
- Universitas Indonesia
- Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta
- UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
- Universitas Pattimura Ambon
- UIN Syarif Hidayatullah Tangsel
- Universitas Brawijaya Malang
- Universitas Teuku Umar Meulaboh
- Universitas Samudera Langsa Aceh
- Universitas Lampung
- Universitas Negeri Manado
- Universitas Negeri Malang
- Universitas Negeri Medan
- Universitas Nusa Cendana Kupang
- Universitas Papua Manokwari
Pada hari pertama setelah upacara pembukaan, dilaksanakan diskusi panel dengan topik “Dampak Digita Native terhadap Masa Depan Industri Pariwisata Indonesia”. Pada diskusi tersebut Dr. Ade Octavia bertindak sebagai moderator, sedangkan keynote speakers adalah Bapak Dadang Rizki Ratman – Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kemenparekraf RI, Prof. Dr, Johannes – Guru Besar FEB UNJA, dan Dr. Drs. I Made Wane – Penggerak Organisasi Insan Pariwisata Indonesia. Diskusi diikuti oleh seluruh peserta pleno dan Seminar Nasional APSMBI.
Pada sesi siang setelah ishoma, dilaksanakan dua kegiatan yaitu Seminar Nasional APSMBI parallel sessions I dan II, dan di ruang yang berbeda juga dilaksanakan Pleno APSMBI. Seminar Nasional menampilkan para presenter yang mempresentasikan hasil-hasil penelitian di bidang Manajemen dan Bisnis, Ilmu Ekonomi, Ekonomi Islam, Akuntansi dan Keuangan, serta Kewirausahaan. Semnas diikuti oleh 60 presenter dan dimoderatori oleh Dr. Shofia Amin, Dr. Junaidi, Dr. Syahmardi Yacob, Dr. Agus Solihin, dan Dr. Andang Fazri. Sedangkan pleno APSMBI fokus pada penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) 5 (lima) mata kuliah Manajemen yaitu Pengantar Manajemen, Manajemen Keuangan, ManajemenPemasaran, Manajemen SDM, dan Manajemen Produksi/Operasional.
Pleno APSMBI dilanjutkan pada hari kedua untuk menyelesaikan RPS kelima mata kuliah tersebut, dan disahkan pada pukul 14.00. Pleno dilanjutkan untuk membahas hal-hal penting yang berkaitan dengan Kongres APSMBI tahun 2020 dan upaya bersama untuk meningkatkan kualitas dan akreditasi para anggota APSMBI. Pada pembahasan ini diputuskan bahwa Kongres APSMBI tahun 2020 akan dilangsungkan di Madura dengan Universitas Trunojoyo sebagai host. Sedangkan untuk meningkatkan kualitas dan akreditasi para anggota, diputuskan untuk melakukan berbagai kerjasama diantaranya saling berkirim guest lecturer dan penguji antar anggota APSMBI.
Sebagai selingan, di sela-sela kegiatan pleno, panitia mempersiapkan acara perayaan HUT APSMBI yang kedua yang melibatkan seluruh peserta dan panitia yang hadir.
Recommended Posts
Maklumat Layanan
Agustus 5, 2024
Layanan Laporfebunja/Whistleblower
Agustus 1, 2024